Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak

Kue Putri Salju - Lebaran sebentar lagi. Kue kering manis-manis pasti menjadi pilihan kalian untuk meramaikan suasana lebaran hari raya. Salah satunya adalah kue putri salju. Kue putri salju ini selalu hadir untuk meramaikan hari raya besar, tak kecuali diantaranya pasti kalian.

Namun, kali ini saya tidak akan menanyakan kue apasaja yang akan meramaikan lebaran kalian nanti. Melainkan, saya akan mengajak kalian untuk membuat kue kering putri salju di rumah kalian dengan Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak yang sudah saya desain menjadi mudah dan tanpa ribet.

Tertarik mencoba membuat kue kering putri salju di rumah dengan menggunakan Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak? Tenang saja, resep kue putri salju ini sangat enak dan renyah. Berikut adalah Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak yang patut kalian coba di rumah :

Kue Kering Putri Salju



Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak


Bahan Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak :
  • 150 gram kacang mede, dicincang halus
  • 200 gram margarin
  • 1/4 sendok teh garam
  • 75 gram gula tepung
  • 1/4 sendok teh pasta vanila
  • 1 kuning telur
  • 300 gram tepung terigu protein rendah
  • 125 gram gula donat (untuk taburan)


Cara Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak :

  1. Kocok margarin, garam, gula tepung, dan pasta vanila 2 menit sampai lembut. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
  2. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan kacang mede. Aduk rata.
  3. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulan sabit. Letakkan di dalam loyang yang dioles tipis margarin.
  4. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius 25 menit sampai matang.
  5. Panas-panas gulingkan di atas gula donat. 
Seperti itulah  Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak yang bisa dengan mudah, praktis, dan tanpa ribet, kalian coba di rumah kalian sendiri. Tertarik mencoba resep lainnya? Silahkan baca resep lainnya juga. Semoga Resep Membuat Kue Putri Salju Lembut Renyah Enak bermanfaat. Selamat mencoba.

Baca Juga:

Artikel Terkait Kue

Arsip Blog